My AutoBiograph ^_^

Assalamualaikum
Hai kawan, aku Feni Ferbiani . Aku lahir di Serang pada tanggal 29 Februari 1992. Aku dilahirkan dari pasangan yang dulunya saling mengasihi . Tapi sekarang mereka udah berpisah , namun walau begitu mereka tetap orang tuaku . Aku bangga pada keduanya . Oya lupa , aku adalah anak kedua dari tiga bersaudara, aku memiliki seorang kakak dan seorang adik . Aku ini termasuk orang yang selalu ceria dan selalu buat orang yang disekitarku merasakan keceriaanku. Aku orang yang suka humor, karna aku juga orangnya cukup humoris . Kata teman-temanku aku ini orangnya lucu dan bikin senang , tapi berbeda dengan teman yang ga suka sama aku, mungkin mereka menganggap aku orang yang paling nyebelin di hidup mereka . Tapi aku tidak membalas semua perbuatan mereka yang benci padaku, hidup itu untuk dinikmati bukan untuk dibuat beban . Aku akan merasa nyaman dekat teman-temanku yang baik, kalau teman-teman yang kurang baik pasti aku ga nyaman deket-deket sama mereka . Pada tahun 1998 aku bersekolah di SDN Serdang II. Aku mendapatkan teman-teman yang baik di sana. Lulus dari SD aku melanjutkan pendidikan di SMPN1 Kramatwatu pada tahun 2003/2004 . Dulunya aku adalah anak yang sedikit tomboy, sempat aku pernah berantem dengan teman laki-laki di kelasku . Waktu SD pun aku pernah nendang laki-laki tapi untungnya ga kena, coba kalau kena pasti aku dituntut . Nah. . . di SMP ini aku menemukan teman-teman baru yang ga kalah baiknya dengan temantemanku di waktu SD . Di masa SMP inilah akku menemukan cintaku . (Sampai sekarang pun kami masih menyatu ) Lulus dari SMP tahun 2007 aku melanjutkan pendidikan ke SMK17 Cilegon. Awalnya aku mendaftar di SMKN1 Serang, tapi Bapakku ga ngijinin , aku malah didaftarin di SMK17 Cilegon. Aku awalnya uringan-uringan karna aku ga mau sekolah di situ, tapi lama-kelamaan aku menikmatinya juga. Mungkin memang ga ada yang harus disesali . Alasan bapak menyekolahkan aku di situ adalah supaya dekat dengan rumah, maklum lah dulu daya tahan tubuhku lemah, kalau aku kecapean aku suka pingsan, mungkin karna jauh bapakku takut aku kecapean nanti terjadi apa-apa di jalan. Makanya aku disekolahkan di situ . Dari SMK tahun 2010 aku pun melanjutkan pendidikan kembali ke universitas. Aku kini kuliah di UNTIRTA Serang. Aku mengambil jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Itu kemauan bapakku juga . Tapi aku senang menjalaninya, tak ada penyesalan dalam hidupku untuk memilih jurusan itu, walaupun bukan pilihanku sendiri . Dan Insya Allah tahun 2014 aku lulus dari UNTIRTA dan menjadi guru Bahasa Inggris . Aamiin . Mohon doanya ya kawan-kawan .

Nah itulah biograph tentang diriku . Aku sengaja ga mau cerita banyak-banyak dari perjalanan hidupku, karna apa? Karna kepanjangan . Nanti malah bosen dengernya lagi . Terima kasih kawan sudah baca biographku ini .

 Wassalamualaikum

Tidak ada komentar: